Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Minho 'Maze Runner' Resmi Melepas Status Lajangnya
10 Maret 2015 14:34 | 9396 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sayang sekali, Dreamers, si tampan pemeran Minho di film 'Maze Runner', Ki Hong Lee, resmi menjadi seorang suami, Sabtu lalu (7/3/2015). Aktor Korea - Amerika ini menikahi pacarnya yang cantik bernama Choi Hayoung. 

Pernikahan yang digelar di salah satu gereja di California ini bertabur bintang karena banyaknya aktor dari film Maze Runner, seperti Will Pouter, Joe Adler, Alex Flores, dan Dexter Darden. Terlihat juga sang aktor utama, Dylan O'brien yang membawa serta pacarnya, Britt Robertson.


Teman-teman dan cast Maze Runner di pernikahan Ki Hong Lee (Maze Runner/Instagram)

Pernikahan pasangan yang telah berpacaran selama 4 tahun ini memang sudah tercium oleh fans setelah sebelumnya Ki Hong mem-posting foto tengah memakan keju, biskuit, salami dan minum wine bersama seseorang dan menambahkan caption penuh makna "To you it's just a pic. To me it's a start of a beautiful begining.


Image Source: Allkpop

Saat ini, aktor yang pernah dinobatkan sebagai salah satu "Sexiest Man Alive" versi majalah People ini, sedang menyelesaikan syuting film Maze Runner kedua yang berjudul The Scorch Trials, dan akan dirilis 18 September nanti. Jadi tidak sabar melihat lagi aksi Minho yang berani, atletis dan setia kawan, ya Dreamers! (rei)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio