Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Apakah 5 Seconds of Summer akan Jadi Aksi Pembuka Konser One Direction di Jakarta?
10 Februari 2015 18:25 | 6075 hits

DREAMERSRADIO.COM - Grup band rock asal Australia, 5 Seconds Of Summer sepanjang tahun 2014 lalu sukses menjadi pujaan banyak remaja perempuan di seluruh dunia berkat aksi memukau mereka mengiringi penampilan One Direction yang melakukan tur keliling dunia.

Di tahun 2015 ini, One Direction pun kembali menggelar tur dunia mereka untuk yang kesekian kalinya dengan sejumlah tujuan di Australia, Asia dan termasuk di antaranya adalah Indonesia. Banyak dari penggemar One Direction berharap agar Luke Hemmings dan kawan-kawan juga ikut tampil di tur dunia One Direction kali ini.

Sayangnya, salah satu member One Direction Niall Horan menegaskan bahwa 5 Seconds Of Summer tidak akan menjadi aksi pembuka mereka di tur yang bertajuk ‘On The Road Again Tour 2015’ ini. Tapi Niall menjamin, konser One Direction kali ini akan tetap berlangsung meriah meski tanpa kehadiran band pelantun ‘Amnesia’ tersebut.


5 Seconds of Summer bareng One Direction. (twitter.com)

Baca juga: 5 Seconds of Summer Beri Puji ke GOT7 dan MONSTA X

“Aku tidak bisa memberitahu kepada kalian sekarang. Tapi turnya nanti akan sangat menyenangkan. Benar-benar menyenangkan,” katanya dalam sebuah wawancara dengan radio di Inggris dikutip Unreality TV pada November 2014 lalu.

Dan rupanya, ucapan Niall pun terbukti. Hal ini terlihat dari konser pertama One Direction di Sydney, Australia pada Sabtu (7/2) lalu. Di konser tersebut, One Direction tetap berhasil membuat para penggemarnya berteriak histeris dan kegirangan melihat aksi mereka walau tidak ada penampilan pembuka dari 5 Seconds Of Summer.

One Direction sendiri direncanakan akan mendarat di Jakarta dan menggelar konser mereka di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada 25 Maret 2015 mendatang. Jika melihat rangkaian konser yang sama dengan di Australia, kecil kemungkinan 5 Seconds Of Summer juga akan terlibat di konser One Direction di Jakarta.

Sudah siap nonton One Direction, Dreamers? ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio