DREAMERSRADIO.COM - Hujan deras yang melanda kota Jakarta dan sekitarnya, Senin (9/2/2015) juga menggenangi kawasan seputaran Istana Kepresidenan.
Sejumlah netizen mengungkap foto-foto soal banjir genangan yang mengepung Istana tempat tinggal orang nomor satu di negeri ini.
Baca juga: Kaesang Bongkar Isi Dapur Istana Presiden yang Ngga Beda Sama Rakyat
Banjir di daerah ini menjadi keprihatinan karena ternyata sempat memasuki kawasan Ring 1 (Jalan Medan Merdeka) yang sudah seharusnya steril dari banjir atau sampah dan harus terjaga kerapihannya.Air menggenang mencapai setinggi 30 cm dan semakin dalam saat menuju lampu merah pertigaan ke Harmoni.
Kendaraan roda empat menghindari melewati kawasan ini sementara para pemotor yang terpaksa melewati jalan, memilih mematikan mesin dan mendorong tunggangannya.