DREAMERSRADIO.COM - Setiap orang pasti akan mengalami masa-masa tua seiring bertambahnya umur. Namun beberapa ada juga yang tiba-tiba saja menua sebelum waktunya alias mengalami penuaan dini, yang banyak terjadi pada mereka yang masih berusia muda sekitar 20-30 tahun.
Banyak faktor yang menyebabkan penuaan dini, seperti pola hidup yang tidak sehat, sering terkena sinar matahari, polusi dan sebagainya. Dikutip dari YahooNews, berikut tanda-tanda bahwa kamu mulai mengalami penuaan dini:
Pori-pori lebar
Penyebab pori-pori lebar adalah penumpukan kulit mati. Wajarnya, pori-pori lebar dialami orang sesuai bertambahnya usia menjadi tua. Untuk mencegahnya, perlu melakukan perawatan kulit terutama untuk mengangkat sel-sel kulit mati.
Baca juga: Mengenal Jenis Skincare Retinol Liposome dan Cara Pakainya
Keriput
Noda kehitaman
Noda hitam, atau age spot, akan dialami orang yang terlalu sering kena sinar matahari. Umumnya, age spot dialami orang berusia 40 tahun. Namun, kalau kerap terpapar sinar matahari, usia muda pun bisa mengalaminya.
Kulit kasar
Sinar matahari lagi-lagi menjadi penyebab munculnya tanda penuaan dini. Radiasi sinarnya mampu merusak kolagen dan elastin yang membuat kulit terasa kasar dan kering. Elastisitas kulit diatur oleh kolagen. Sedangkan, kekencangannya memerlukan peran elastin.