Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Berita
>
Article
Pesawatnya Hilang, AirAsia Ubah Warna Logo Jadi Abu-abu
28 Desember 2014 23:00 | 4134 hits

DREAMERSRADIO.COM - Maskapai penerbangan AirAsia beberapa jam yang lalu diketahui baru saja mengganti logonya dari warna merah terang menjadi warna abu-abu. Hal ini sepertinya dilakukan untuk mengungkapkan rasa duka atas pesawat mereka yang hilang dan penumpang di dalamnya.

Seperti yang sudah dilaporkan sebelumnya, pesawat AirAsia dengan nomor penerbangan QZ8501 tujuan Surabaya – Singapura hilang kontak dengan air traffic control pada pukul 07.24 pagi tadi (28/12). Hingga kini, pesawat tersebut belum juga diketahui keberadaannya.

Di berbagai macam platform sosial media seperti Twitter dan Facebook, AirAsia mengganti logo mereka dari warna merah menjadi abu-abu. Hal yang sama juga terlihat di bagian header atau cover laman sosial media mereka yang hanya terdapat warna abu-abu tanpa gambar apa pun.


Image source : twitter.com/airasiaid

Baca juga: Air Asia Indonesia Maskapai Teraman dari Covid-19

AirAsia sendiri adalah sebuah maskapai penerbangan yang berbasis di Malaysia yang sudah didirikan sejak tahun 1994 silam. Penerbangan pertama mereka dilakukan baru pada tahun 1996. Bagi AirAsia, ini adalah kasus pertama di mana pesawat mereka dilaporkan hilang.

Memiliki konsep layanan penerbangan berbajet rendah, dengan harga yang cukup murah jika dibandingkan dengan maskapai lainnya, AirAsia memang selalu memiliki penumpang setia. Salah satunya tentu adalah pelancong yang memang ingin berlibur dengan bajet rendah.

Waah.. semoga saja ada kabar baik dari pesawat AirAsia QZ8501 ini ya, Dreamers.. (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio