DREAMERSRADIO.COM - Inovasi terbaru datang untuk para pejalan kaki di negara Jerman. Pasalnya, tombol penyebrangan di salah satu kota tertua di Jerman akan mempersilahkan orang-orang yang ingin menyebrang untuk bermain pong sambil menunggu lampu tanda boleh berjalan menyala.
Inovasi unik ini berasal dari sekelompok mahasiswa yang menekuni bidang desain kreatif. Mereka di antaranya Amelie Künzler, Sandro Angel, dan Holger Michel, ketiganya adalah mahasiswa desain di Universitas HAWK, Jerman.
Mereka telah memasang tombol penyebrangan yang dapat digunakan sambil bermain pong di wilayah Hildesheim, Jerman. Pemasangan alat ini telah mereka kerjakan pada beberapa minggu yang lalu.
Ide untuk memasang tombol penyebrangan yang bisa digunakan untuk bermain tersebut telah dipublikasikan melalui sebuah video pada tahun 2012. Meskipun demikian, video yang hanya dapat dinikmati lewat visual tersebut berhasil mengumpulkan jutaan pengunjung dan penyuka.
Setelah menghadapi berbagai tantangan teknis dan birokrasi yang cukup rumit,akhirnya sekelompok mahasiswa tersebut berhasil memasang tombol penyebrangan di Hildesheim, tepatnya di depan Universtas HAWK.
Waah.. kalau dipasang di Indonesia gimana menurutmu Dreamers?
(Adl)