Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Dirumorkan Putus, Pasangan Seleb Teddy dan Han Ye Seul Makin Mesra
27 November 2014 13:14 | 5152 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sempat dikabarkan putus, salah satu pasangan selebriti yang terang-terangan berpacaran sejak tahun lalu, yaitu aktris Han Ye Seul dan produser YG Entertainment Teddy pun memberi kabar terbaru kepada fans mengenai hubungan asmara mereka.

Dengan muncul beberapa pemberitaan mengenai kandasnya hubungan asmara diantara para pasangan selebriti, pasangan Teddy dan Han Ye Seul juga ikut tersorot. Pasangan yang tak pernah memperlihatkan kebersamaan mereka ini pun disebut-sebut putus.

Namun perwakilan agensi Han Ye Seul pun mengkonfirmasi jika hubungan sang aktris dengan kekasihnya masih baik-baik saja. “Kami telah menanyakan pada keduanya, namun tak ada masalah apapun diantara mereka berdua,” ungkap perwakilan agensi seperti dikutip Allkpop.

Baca juga: Han Ye Seul, YoonA, dan Stray Kids Dapat Perlakuan Rasis di Luar Negeri

Han Ye Seul yang kini kembali menekuni aktingnya dengan membintangi drama SBS terbaru ‘Birth of Beauty’ ini kabarnya masih bisa menyempatkan diri untuk bertemu dan menyempatkan diri untuk berkencan dengan pria yang merupakan produser lagu-lagu hits Big Bang dan 2NE1 tersebut.

“Dia (Han Ye Seul) tak punya jadwal syuting pada 24 November kemarin, sehingga keduanya memutuskan untuk berkencan. Keduanya berkomunikasi dengan sangat baik, sehingga membuat hubungan mereka berjalan dengan lancar,” lanjut agensi.

Pihak agensi juga menambahkan jika hubungan keduanya saat ini dalam kondisi sangat baik dan tak berpikir untuk berpisah. Bahkan keduanya kerap membuat para pemain dan staf drama iri melihat keduanya berkomunikasi dengan mesra via telepon saat istirahat syuting.

(ncl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio