DREAMERSRADIO.COM - Sukses menjadi idola K-Pop terkenal, Eunhyuk Super Junior tentunya memiliki penghasilan yang cukup besar dan dapat membeli apapun yang ia inginkan serta membiayai keluarganya. Namun meski begitu, Eunhyuk mengungkapkan jika ia merasa rindu dengan kehidupannya yang sulit di masa lampau.
Saat hadir menjadi tamu dalam acara ‘Abnormal Summit’, Eunhyuk pun larut dalam nostalgia tentang masa lalunya saat masih kanak-kanak. Ia pun mengungkapkan masa-masa berharga yang ia lalui meski saat itu keluarganya hidup dalam kesusahan.
“Alasan mengapa aku dapat ngobrol banyak dengan keluargaku adalah ketika aku masih kecil, kami tinggal di rumah yang hanya memiliki satu ruangan,” ungkap Eunhyuk.
Baca juga: Eunhyuk Super Junior Rayakan Ultah Mendiang Ayah dengan Donasi
Cowok 28 tahun ini pun mengatakan jika rumahnya yang sempit memaksa ia dan keluarga untuk tidur dalam satu ruangan yang sama. Namun hal tersebut justru membuat hubungan diantara keluarganya sangat erat karena sering bertemu dan ngobrol.“Saat aku berbincang dengan keluargaku, kami membicarakan bagaimana lebih baiknya dapat hidup seperti yang dulu kami lakukan saat aku masih kecil. Saat itu, kami lebih banyak berkomunikasi,” kenang Eunhyuk.
(ncl)