Dreamland
>
Lifestyle
>
Article

5 Gejala yang Harus Anda Hentikan Saat Olahraga

21 November 2011 10:50 | 2117 hits

Dreamers.co.id – Olahraga dann fitness merupakan aktivitas yang membantu Anda agar  dapat menjaga kesehatan dan kebugaran tubuh. Namun bagi pemula, aktivitas fisik kadang bisa menimbulkan beberapa gangguan fisik ringan.

Bagi mereka yang tidak terbiasa  berolahraga, dan baru melakukannya  rasa tidak nyaman kerap kali dialami, dan hal tersebut masih dikatakan normal dan tidak bisa dihindari. Karena ketika itu Anda di paksa bergerak diluar aktivitas normal.

Biasanya di awal-awal, pemula akan mengalami sakit pada otot dan memar setelah melakukan olahraga berat seperti angkat beban atau ketahanan. Meski begitu, bukan berarti Anda bisa mengabaikan gejala-gejala lain yang dirasakan saat berolahraga.

Ada beberapa gejala, yang mengindikasikan kalau ada sesuatu yang tidak beres pada tubuh Anda. Segera hentikan olahraga, jika Anda mengalami gejala seperti yang dikutip dari Womansday berikut ini:

1. Rasa sakit atau tekanan di bagian kiri atau tengah dada; sebelah kiri leher; sebelah kiri bahu atau tangan.Ini menandakan ada masalah pada bagian jantung.

2. Merasa pusing atau mual. Kondisi ini bisa terjadi karena komposisi oksigen dalam darah belum stabil. Olahraga akan memicu jantung berdetak lebih cepat, namun karena tidak tersedia oksigen yang cukup, tubuh menjadi mual dan pusing. Gejala ini juga bisa disebabkan adanya gangguan pada kesehatan pembuluh darah.

Baca juga: akmu

3. Kejang otot.

4. Nyeri tak tertahankan pada persendian, kaki, pergelangan kaki atau tulang.

5. Jantung berdetak cepat dan tak teratur.

JIka mengalami satu atau dua gejala tersebut, maka sebaiknya segera berheti untuk memperlambat intensitasnya. Biarkan irama jantung melambat dan berdetak secara normal lagi. Karena jika diteruskan bisa menyebabkan masalah pada pembuluh darah dan pingsan.

Jika Anda mendadak merasa nyeri atau kejang, dan tak kunjung hilang setelah memperlambat gerakan, segera hentikan olahraga. Minta bantuan instruktur atau staf fitnes dan konsultasikan pada dokter tentang gejala yang dialami. (way)

Komentar
RECENT ARTICLE
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio