Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Usai Lakukan Ice Bucket Challenge, Chanyeol EXO Tak Bisa Copot Celananya?
24 Agustus 2014 15:13 | 19288 hits

DREAMERSRADIO.COM - Kampanye Ice Bucket Challenge marak dilakukan oleh para artis Korea Selatan dalam rangka meningkatkan kesadaran serta dukungan mereka terhadap para penderita penyakit langka Lou Gehrig atau ALS. Salah satunya adalah Chanyeol EXO.

Chanyeol yang mendapatkan tantangan mandi air es dari teman satu rumahnya dalam reality show ‘Roommate’ pegulat wanita Son Ga Yeon ini pun mengunggah video saat dirinya menyiramkan seember air es keseluruh tubuhnya sendiri di akun Instagram pribadinya.

Dalam postingan video singkatnya tersebut, cowok yang dijuluki ‘Happy Virus’ ini terlihat menyiramkan air es ke kepalanya sambil mengenakan kaos lengan panjang hitam serta ripped skinny jeans di dalam sebuah bath tub.

Rupanya berbasah-basahan dengan celana jeans yang ketat menjadi masalah tersendiri bagi Chanyeol. Sebab tak lama setelah mengunggah video Ice Bucket Challenge-nya, ia kembali mengunggah foto selcanya dan melaporkan kejadian yang lucu sehabis ia melakukan tantangannya.

Baca juga: Pre-sale Mulai 2 Oktober, Tiket Konser Chanyeol EXO di Jakarta Mulai 1,3 Juta

“Bonus selca. Aku tak dapat mencopot celanaku setelah aku melakukan Ice Bucket Challenge dan kemungkinan aku bisa kena flu,” tulisnya sambil mengunggah foto selcanya.

Setelah melakukan tantangannya, rapper EXO ini pun dengan kocaknya menantang John Mayer dan rapper Beenzino, dan pembuat webtoon Jo Seok. Selain Chanyeol, member EXO lainnya seperti Suho, Sehun, Tao, Kai, dan Baekhyun juga ikut berpartisipasi dalam kampanye ini.

Yang mau melakukan Ice Bucket Challenge sebaiknya jangan menggunakan skinny jeans ya, bisa-bisa tak bisa melepas celananya seperti Chanyeol. Hihi ^^

(ncl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio