DREAMERSRADIO.COM - Debut ke panggung musik lewat perilisan album ‘2014 S/S’, WINNER belum berhenti meraih berbagai prestasi. Tak hanya di Korea, WINNER juga berhasil mencuri perhatian fansnya di luar negeri!
Pasalnya, tak hanya meraih predikat all-kill dan merajai chart domestik, boy group debutan YG Entertainment ini juga berhasil merajai peringkat tangga musik iTunes berbagai negara pada 13 Agustus.
Dilansir Enewsworld, album tersebut berhasil meraih peringkat pertama di chart iTunes Singapura, Malaysia, Taiwan, dan juga Indonesia, serta peringkat 39 di Amerika, yang merupakan peringkat cukup tinggi bagi pendatang baru.
Baca juga: YG Umumkan Rencana Comeback dan Tur Konser BLACKPINK, TREASURE dan BABYMONSTER Tahun Depan
Album debut WINNER dirilis pada 12 Agustus lalu dan merajai sembilan chart musik di Korea dengan title track ‘Empty’ dan seluruh lagu lainnya berada di posisi 10 besar chart Olleh, Daum, dan Bugs. Video musiknya bahkan kini telah mencapai lebih dari 1 juta viewers di YouTube.Menerima prestasi luar biasa di awal debutnya, para member WINNER pun mengungkapkan rasa bangga dan terima kasihnya. “Aku tak menyangka melihat hasilnya jadi aku merasa terharu. Aku berpikir bahwa kami harus bekerja keras di masa depan untuk membalas ini semua,” tutur sang leader, Kang Seungyoon.
“Aku benar-benar sangat tersentuh. Terima kasih banyak. Semangat!” tambah Minho. Wah, sekali lagi selamat atas kesuksesan debut WINNER!^^
(ctr)