Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Lucunya Donghae Super Junior dan Sehun EXO Saling Bertukar Rindu!
14 Juli 2014 15:50 | 18059 hits

DREAMERSRADIO.COM - Hubungan senior-junior satu agensi yang dijalin oleh dua idola K-Pop terkenal Donghae Super Junior dan Sehun EXO memang makin membuat para fans gemas dibuatnya. Dua idola tampan ini pun kini makin menunjukkan bromance mereka di akun Instagram masing-masing.

Setelah sebelumnya fans selalu dimanjakan dengan hubungan persahabatan yang dijalin oleh dua member boyband berbeda generasi tersebut, baru-baru ini kelakuan keduanya di sosial media Instagram kembali mencuri perhatian para fans.

Kali ini, keduanya pun membalas rasa rindu mereka dengan sama-sama mengunggah foto di akun Instagram dengan pose serta tulisan yang sama, “Aku merindukanmu”. Ungkapan saling kangen tersebut jelas ditujukan bagi mereka satu sama lain setelah Donghae men-tag nama Sehun, begitu juga sebaliknya.

Beberapa kali sebelumnya, dua artis SM Entertainment ini memang diketahui memiliki persahabatan yang cukup erat layaknya kakak-adik setelah diketahui sering menghabiskan waktu senggang mereka bersama. Tak hanya itu, baik Donghae dan Sehun pun kerap mengunggah foto yang sama dan juga berkaitan satu sama lain.

Baca juga: 7 Tahun Pacaran, Lee Donghae Frustasi dengan Hubungan Asmaranya di 'Between Him and Her'

Aksi keduanya ini pun diduga para fans sebagai parodi mereka dengan melihat banyaknya idola K-Pop yang saling mengirimkan kode-kode tertentu bagi pasangan mereka yang tentunya dirahasiakan oleh publik.

Melihat kelakuan para idolanya ini, para fans pun memberikan komentar-komentar lucu, dan bahkan menyarankan mereka agar berpacaran. Lucunya ^^

(ncl)

Image source: Donghae & Sehun Instagram

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio