DREAMERSRADIO.COM - Untuk pertama kalinya, sebuah program musik Korea mengeluarkan peraturan larangan lipsync bagi para idola K-Pop yang akan tampil mempromosikan comebacknya. Yap, inilah yang dilakukan oleh program musik MBC ‘Music Core’.
“Kami tak akan mengizinkan orang-orang yang tak memiliki dasar sebagai penyanyi tampil di atas panggung. Bahkan jika bagian menyanyi seseorang terlalu pendek, itu tak apa. Penyanyi yang tampil harus menyanyi,” tutur produser Music Core, Park Hyun Suk dilansir Allkpop.
Keputusan MBC pun langsung menimbulkan berbagai opini pro dan kontra, baik dari pihak agensi maupun idola K-Pop itu sendiri, seperti salah satu member Super Junior, Ryeowook yang sepertinya kurang setuju dengan peraturan tersebut.
Baca juga: Momen Reuni Super Junior OT15 di Pernikahan Ryeowook Bikin Nangis!
Melalui akun Twitternya, Ryeowook menulis, “Bagi penyanyi, aksi panggung dan tata cahaya yang keren adalah sama pentingnya dengan sistem suara. Memang benar bahwa penyanyi yang bernyanyi secara lipsync adalah sebuah masalah.”Ia melanjutkan, “Tetapi aku merasa bahwa ini sedikit kejam jika hanya menekankan pada penampilan secara live tanpa adanya sebuah kesmepurnaan.” Meski tak secara spesifik menyebut ‘Music Core’, namun pernyataan Ryeowook tersebut seperti tertuju pada peraturan tersebut.
Dalam peraturan barunya, MBC ‘Music Core’ menuturkan bahwa para idola K-Pop masih diizinkan untuk bernyanyi di atas sebuah rekaman yang direkam saat mereka menjalani latihan di hari yang sama saat mereka akan tampil, atau dengan MR (Music Recording) di mana para fans masih bisa mendengarkan suara para artis secara live, tetapi bukan dengan MR yang direkam di studio sehingga terlihat jernih tanpa memperdengarkan suara secara live.
(ctr)