Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Wow, Anak Eminem Sukses Lulus SMA Dengan Nilai Tertinggi!
30 Juni 2014 17:35 | 10452 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sukses sebagai rapper, Eminem pun kini membuktikan jika dirinya sukses sebagai seorang ayah. Hal ini dibuktikan oleh sang puteri, Hailie Jade Scott Mathers, yang baru saja lulus SMA dengan nilai yang sangat memuaskan.

Remaja 18 tahun ini akhirnya lulus dengan gelar Summa Cum Laude di sekolahnya dengan nilai rata-rata minimal 3,9 di sekolahnya Chippewa Valley High School, Michigan.

Eminem yang sebelumnya telah menyatakan rasa bangga terhadap puteri satu-satunya tersebut dalam beberapa lagunya seperti ‘Mockingbird’ dan juga ‘Hailie’s Song’ pun tentunya kembali dibuat bangga dengan prestasi yang baru saja diukir oleh sang puteri.

Hailie pun membalas rasa bangga orang tuanya tersebut dengan menyatakan apresiasinya kepada sang ayah yang bernama asli Marshall Mathers dan sang ibu Kim Mathers di surat kabar sekolahnya dengan menggambarkan keduaorangtuanya sebagai sosok yang paling penting dan berpengaruh dalam hidupnya.

Baca juga: Eminem Ternyata Tolak Tawaran Rp 124 M untuk Tampil di Piala Dunia Qatar

“Ibu dan ayahku adalah orang yang mendorongku untuk menjadi diriku sekarang dan telah memberikanku semua dukungan mereka padaku untuk meraih apa yang aku inginkan,” katanya seperti dikutip E! Online.

Selama sekolah, Hailie juga aktif dengan berbagai organisasi di sekolah dengan bergabung di National Honor Society, klub seni, Key Club, OSIS, dan juga tim voli. Ia juga pernah meraih Penghargaan Akademik Terbaik dan juga Penghargaan Departemen Psikologi.

Tak hanya itu, puteri satu-satunya Eminem hasil pernikahan dengan sang mantan istrinya, Kim, ini juga dianugerahi sebagai homecoming queen di SMA-nya tahun lalu. Usai lulus SMA, Hailie rencananya akan melanjutkan studinya di universitas.

(ncl)

Image: E! Online

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio