DREAMERSRADIO.COM - Kabar kurang menyenangkan datang dari boyband yang akan segera menggelar konsre perdana mereka di Jakarta, SHINee. Pihak agensi, SM Entertainment baru saja mengumumkan jika sang leader, Onew tak akan hadir di konser SHINee World Concert III di Jakarta pada Minggu 22 Juni 2014.
Hal ini seperti yang disampaikan oleh SM Entertainment melalui lama Facebook pihak promotor konser SHINee di Indonesia, Synergism Entertainment. Onew yang sebelumnya diketahui menjalani operasi di bagian tenggorokan memerlukan waktu istirahat lebih lama yang mengharuskan dirinya batal tampil di Jakarta.
“Sebelum memberikan pengumuman mengenai konser, kami ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada para fans yang telah mendukung dan menunjukkan antusiasme yang besar untuk konser SHINee di Jakarta,” tulis pihak SM Entertainment.
Pihaknya melanjutkan, “Kami sangat menyayangkan kali Onew (SHINee) tidak dapat berpartisipasi dalam ‘SHINee Concert ‘SHINee World III’ di Jakarta tanggal 22 Juni mendatang di MEIS Jakarta.”
Baca juga: Onew SHINee Umumkan Tur Asia 'CONNECTION'
Kondisi kesehatan Onew yang menurun pasca operasi pengangkatan polip lipatan vokal (pita suara) dan rekonstruksi selaput lendir membuat sang leader harus beristirahat dan tak tampil di konser SHINee di Jakarta.“Mengingat kondisi Onew saat ini, dengan sangat menyesal kami memberitahukan bahwa tidak memungkinkan bagi Onew untuk dapat tampil pada konser SWC III hari Minggu besok di Jakarta,” lanjut perwakilan SM Entertainment.
“Keputusan ini kami ambil agar ONEW dapat segera sembuh dan dapat segera menemui para penggemarnya kembali, kami mengharapkan pengertian dari para fans atas kondisi ini. Sekali lagi terima kasih atas dukungan kalian pada SHINee,” tutup agensi.
Wah, bagi para Shawol (sebutan fans SHINee), jangan bersedih hati ya! Semoga lekas sembuh Onew!
(ncl)