Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Metamorfosis Wajah Tampan Song Seung Hun Selama 18 Tahun Digilai Fans!
12 Mei 2014 17:25 | 16876 hits

DREAMERSRADIO.COM - Hampir 18 tahun berkecimpung di industri hiburan Korea Selatan, Song Seung Hun pun masuk dalam jajaran selebriti top Hallyu. Kini di usianya yang sudah menginjak 37 tahun, Song Seung Hun masih menunjukkan pesonanya yang sangat kuat diantara para fans.

Meski telah menjadi salah satu selebriti Korea yang telah menginjak usia yang matang, Song Seung Hun baru-baru ini membuah heboh fans setelah postingan metamorfosis dirinya beredar di komunitas online.

Dalam foto-foto tersebut, tampak sang wajah tampan sang aktor yang tak berubah dari tahun ke tahunnya.

Terlihat beberapa perubahan wajah Song Seung Hun yang baru memulai debut sebagai aktor di tahun 1996 silam melalui drama ‘Three Guys and Three Girls’ hingga drama ‘When a Man Loves’ pada 2013 lalu.

Baca juga: 'Hidden Face' Menjadi Film Thriller 19+ Pertama Tembus 1 Juta Penonton

Walau foto tersebut memperlihatkan metamorfosis Song Seung Hun dalam karakter yang berbeda-beda di setiap drama atau film dari tahun ke tahunnya, namun senyuman serta alis tebalnya yang khas tersebut tak pernah membuat para wanita berhenti mengagumi ketampanannya.

Setelah sekian lama malang melintang di industri perfilman Korea Selatan, namun belakangan aktor yang namanya melejit lewat drama ‘Autumn in My Heart’ ini baru saja mencoba peran yang lebih menantang dengan membintangi film dengan rating dewasa ‘Obsessed’.

Tak hanya itu, Song Seung Hun juga masih ingin menunjukkan eksistensinya dengan muncul di acara televisi ‘Radio Star’ setelah lebih dari 13 tahun lamanya tak muncul di variety show.

(ncl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio