Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Lawan Aksi Rasisme, Pesepakbola Dunia Makan Pisang Bersama!
29 April 2014 14:53 | 4417 hits

DREAMERSRADIO.COM - Pada akhir pekan lalu, sebuah aksi rasis kembali terjadi di jagad persepakbolaan dunia. Kali ini, korbannya adalah bek sayap Barcelona, Daniel Alves. Sebuah pisang dilempar tepat ke arah Alves saat ia hendak mengambil tendangan sudut dalam pertandingan antara Villareal dan Barcelona.

Alves yang sudah cukup sering menjadi pemain yang menjadi sasaran aksi rasis dari para penonton pun mengambil pisang yang dilemparkan ke arahnya tersebut dan langsung memakannya sebelum ia menendang bola.

Aksi Alves yang terekam jelas di kamera televisi tersebut tentu saja membuat banyak penggemar sepakbola kaget. Beberapa dari penggemar bahkan menganggap aksi Alves tersebut adalah bentuk perlawanannya terhadap rasisme.

Hanya dalam waktu satu hari setelah berita tersebut tersebar luas, puluhan pesepakbola di seluruh dunia pun mengunggah foto mereka saat sedang memakan pisang di sosial media sebagai bentuk dukungan terhadap Alves dan perlawanan terhadap aksi rasisme.

Baca juga: Dijamin 'Terpanah', Kenalan Dengan Pesepakbola Asal Korea Selatan yang Miliki Visual Bak Idol K-pop

Beberapa pesepakbola yang mengunggah foto saat tengah memakan pisang adalah para pemain Chelsea asal Brasil, David Luiz, Oscar dan Willian. Ketiganya mengunggah sebuah video memakan pisang sebagai bentuk dukungan kepada Alves.

Selain para pemain Chelsea, beberapa pemain dan pelatih sepakbola seperti Philip Coutinho, Luis Suarez, Sergio Aguero, dan rekan setim Alves di Barcelona dan timnas Brasil, Neymar Jr.

Foto yang diunggah para pesepakbola ini tentu saja mendapatkan sorotan dari media di Eropa. Hal ini bisa dijadikan momentum kepada sepakbola dunia agar terus memerangi aksi rasisme yang terjadi di sepakbola.

Waah.. semoga saja tidak ada lagi aksi rasis di sepakbola ya, Dreamers! ^^ (Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio