DREAMERSRADIO.COM - Saat ini mulai menjamur restaurant dengan macam-macam tema unik di berbagai negara. Berkembangnya gaya hidup menyebabkan orang-orang ingin makan dengan sensasi berbeda. Makan di restoran mewah dengan menu istimewa menjadi hal yang lumrah bagi sebagian orang. Dengan makan di restoran bertema unik dan lain daripada biasanya memberikan pengalaman berbeda bagi para pengunjungnya.
Pernah terbayangkan rasanya makan dengan tubuh berada di udara? Di Belgia, ada restoran yang menyediakan sensasi menikmati makanan sambil melayang di udara. Restoran yang berada di Brussel ini menyediakan sebuah meja makan panjang yang cukup untuk 22 orang. Kemudian meja makan tersebut akan diangkat dengan crane hingga ketinggian 150 kaki bersama dengan chef yang memasak makanan pesanan para pengunjung. Pengunjung ternyata juga bebas menentukan ketinggian di atas udara jika menginginkannya.
Uniknya, selain kita menikmati sensasi makan di ketinggian 150 kaki, makanan tersebut juga langsung dibuat dan disajikan dari atas ketinggian. Sehingga pengunjung dapat menyaksikan proses memasak sang chef sambil menikmati keindahan kota dari atas langit. Restoran ini memiliki 8 chef handal dalam menyajikan appetizer, main course maupun dessert. Setiap chef mempunyai keahlian dan menu andalan masing-masing.
Baca juga: Aturan Ketat Restoran Korea Batasi Pengunjung, Langgar Denda Puluhan Juta
Restaurant in the sky memiliki pengamanan yang cukup baik. Jangan takut terjatuh dan bergoyang saat makan. Karena tempat duduk pengunjung berbentuk seperti kursi roaller coaster yang dilengkapi pengaman tubuh. Dan bila makan di restoran ini dilarang untuk menjatuhkan sendok, garpu maupun pisau. Mungkin hal ini bisa membahayakan orang yang berada di bawah. Bila peralatan makan tersebut jatuh bisa menimpanya.
Restoran ini awalnya dibuat sebagai bentuk dari wujud impian membangun hal yang tidak mungkin. The Fun Group, perusahaan yang bergerak di bidang intalasi taman hiburan yang menyediakan crane dan Hakuna Matta bekerja sama dengan agen pemasok daging membuat sebuah restoran yang berawal dari khalayan anak-anak. Dan kini Restaurant In The Sky telah mempunyai cabang di 15 negara, termasuk diantaranya Perancis dan Las Vegas.
Wah, bagaimana ya Dreamers rasanya makan di udara? Bagi kalian yang suka makan di restoran unik mungkin berniat mencoba makan di ketinggian 150 kaki.
(mya)