Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Tak Cukup Vivienne, Angelina Jolie Ajak Dua Anaknya Tampil di 'Maleficent'?
16 Maret 2014 23:00 | 6078 hits

DREAMERSRADIO.COM - Angelina Jolie baru - baru ini mengungkapkan bahwa ia akan mengajak dua dari anak-anaknya untuk tampil dalam film bertema fantasi, ‘Maleficent’.

Seperti diketahui bahwa putri Angelina Jolie yaitu Vivienne Jolie-Pitt yang berusia 4 tahun telah terlibat dalam pembuatan film adaptasi ‘Sleeping Beauty’ garapan Disney ini, di film tersebut Vivienne berperan sebagai putri Aurora muda.

Dilansir dari Entertainment Weekly melalui laman Digitalspy, selain Vivienne yang muncul di film ‘Maleficent’, dua anak adopsi yang akan diajak Jolie untuk ikut tampil adalah Pax dan Zahara.

Baca juga: Detail Pertengkaran di Pesawat Pribadi, Brad Pitt Sempat Cekik Anak

‘Mereka tampil bersama guru mereka. Ide awal muncul saat adegan dimana para pangeran dan putri dari seluruh dunia berkumpul untuk pembaptisan, sehingga berbagai macam orang dari semua ras dan kepercayaan datang’ ujar Jolie.

‘Saya harus berjalan disekitar mereka menjadi sosok yang sangat jahat. Tentu saja, saya ingin berhenti dan mengedipkan mata pada mereka.’ guraunya.

Maleficent’ digarap oleh sutradara Robert Stromberg, film ini tak hanya melibatkan nama besar Angelina Jolie sebagai tokoh utamanya, beberapa bintang lain seperti Elle Fanning, Sharlto Copley, Brenton Thwaites dan Juno Temple turut terlibat dalam film ini. Rencananya, Maleficent’ akan tayang serempak di bioskop pada 30 Mei 2014 mendatang.

(dits)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio