DREAMERSRADIO.COM - Pecinta makan identik dengan mereka yang tak bisa menahan godaan makanan apapun yang ada di hadapannya. Oleh karena itu, mereka cenderung kesulitan untuk menjalankan diet ketat yang hanya terdiri dari sayuran dan salad.
Mereka cenderung tak bisa menahan diri dari makanan manis dan berlemak lainnya. Untuk mengatasinya, ternyata ada diet yang juga bisa dilakjkan tanpa harus membatasi makanan yang dikonsumsi. Dilansir Boldsky, berikut tips diet untuk si ‘tukang makan’:
1. Seimbangkan lemak dan karbohidrat
Bagi pecinta makan yang ingin mengurangi berat badan tanpa harus mengorbankan makanan, kamu bisa menggunakan cara menyeimbangkan lemak dan karbohidrat. Karena jika terlalu banyak maka akan buruk dampaknya bagi kesehatan. Tentu saja kamu harus menghindari lemak jahat dan tambahkan lemak sehat ke dalam menu diet.
2. Minum air
Untuk diet jenis apapun, minum air adalah bagian yang paling penting karena bisa mengurangi rasa ingin makan terus menerus. Air juga bisa menyeimbangkan sistem pencernaan dalam tubuh. Jadi, minumlah 8 hingga 10 gelar air untuk menjaga berat badanmu.
Baca juga: Yuk Simak Tips Menikmati Hutan Kota Seoul yang Asri nan Indah
3. Hindari alkohol
4. Olahraga
Salah satu tips diet untuk kamu yang gemar makan adalah berolahraga secara rutin. Lemak-lemak dalma tubuh harus terbakar lewat olahraga sehingga berat badanmu tak akan bertambah. Kamu bisa rajin pergi ke gym atau olahraga simpel seperti jogging setiap pagi.
5. Membagi porsi makan
Kamu tidak bisa makan semua makanan sekaligus. Kamu harus membagi secara rutin makanan dalam interval yang sama dan proporsi yang sama, seperti memiliki 4-5 porsi kecil dalam sehari. Protein, karbohidrat, vitamin dan lemak juga harus tersedia secara proporsional di menu makanmu.
(ctr)