DREAMERSRADIO.COM - Terkenal sebagai gadis imut dengan satoori atau aksen bahasa daerahnya yang kental sejak tampil dalam 'Reply 1994', tahun ini Dohee akan memulai resolusi barunya untuk tinggalkan aksen khas kampung halamannya dan dapat berbicara dengan aksen standar Korea.
Karena berbagai tawaran akting yang datang kepadanya membuatnya harus les untuk membiasakan Dohee memakai akses standar Korea. Pihak manajemen Tiny-G sendiri merilis pernyataan tersebut pada Rabu (12/2).
“Agar dapat menjadi seorang penyanyi dan aktris yang aktif, ia harus belajar untuk berbicara dengan bahasa standar Korea. Jadinya ia tidak akan mengambil peran yang memintanya untuk berbicara dengan aksen daerah untuk sementara waktu,” ungkap perwakilannya.
Baca juga: Ups, Ken VIXX Lakoni Adegan Ranjang Bersama Dohee Tiny G?
Lahir dan besar di daerah Jeolla-do, tak heran bahwa cara berbicara Dohee masih kental sekali dengan aksen daerahnya tersebut. Perannya sebagai Yoonjin dalam drama 'Reply 1994' sangat membekas di hati banyak penontonnya dan mengangkat nama Dohee menjadi salah satu rising star tahun 2014 ini.Menurutmu apa kalian suka Dohee berbicara dengan aksen daerahnya atau tidak Dreamers? (prl)
...
Dreamers, yuk datang ke acara tahunan terbesar Dreamers Radio, IM3 Dreamers Radio Festival 2014, 21-23 Februari 2014 di Kota Kasablanka Jakarta. Menghadirkan penampilan dari Project Pop, Saykoji, Soulvibe, Alika, Elyzia Mulachela, Petra Sihombing, Endah n Rhesa, dan masih banyak lagi.
IM3 Dreamers Radio Festival 2014 juga akan diramaikan dengan seminar Coaching Digital Era, Broadcast Knowledge, Beauty Class, Talent Show Competition, Fanbase Awards, Nobar Fanbase, Fashion Show, Giant Flashmob, Doorprize ke Korea, dan lainnya. Untuk bisa mengikuti doorprize, yuk daftarkan dirimu di www.dreamersradio.com/df2014. Acara ini GRATIS!