DREAMERSRADIO.COM - Gisborne merupakan bandara regional yang terletak pada bagian Barat Gisborne, Pantai Timur di Utara Islandia, Selandia Baru. Uniknya, bandara ini merupakan bandara yang ekstrim yang ada didunia. Pasalnya pada landasan pacunya dilintasi rel kereta api.
Dilansir dari amusingplanet, bandara Gisborne memiliki luas sekitar 160 hektar, dan memiliki tiga landasan pacu dan satu landasan utama yang tidak dipotong oleh Pamerston North-Gisborne Railway Line atau kereta api yang melintas di bandara tersebut.
Baca juga: Momen Mengerikan yang Dialami Idol K-Pop di Bandara, Pernah Terjadi di Indonesia
Sementara itu, bandara ini mulai beroperasi sejak pukul 06.30 hingga 20.30. Setelah waktu tersebut, maka landasan pacu di segel hingga pagi hari. Uniknya rel kereta api tersebut membagi landasan pacu tersebut hampir di tengahnya.
Hal ini ternyata memaksa pesawat untuk ekstra hati-hati saat mendarat. Namun jika kondisi tidak sedang memungkinkan, salah satu di antara mereka (kereta api dan pesawat) harus berhenti agar yang lain bisa lewat.
Bagi para pilot dan pengelola bandara pekerjaan ini sangat menantang. Bandara ini merupakan akses utama untuk memasuki Gisborne dan juga mengelola lebih dari 60 penerbangan domestik. Lebih dari 150.0000 penumpang terbang melalui bandara ini setiap tahun.