DREAMERSRADIO.COM - Bagi penggemar mainan LEGO dan serial televisi The Simpsons bersiaplah menerima kejutan, karena dua perusahaan besar yaitu The LEGO Group dan 20th Century Fox telah melakukan kerja sama untuk membuat minifigures dari icon serial televisi terkenal, The Simpsons.
The Simpsons sendiri telah memasuki tahun ke 25 yang menjadikannya sitkom telama sepanjang sejarah. Dan untuk menghormati acara yang sudah ditayangkan seperempat abad tersebutlah maka seluruh pemain The Simpsons akan diabadikan dalam bentuk LEGO.
Dilansir dari parade.com, Jeffrey Godsick selaku presiden dari 20th Century Fox bagian produk konsumen menyatakan bahwa hal ini merupakan kolaborasi terbaik yang pernah dibuat dari dua ikon dunia (LEGO dan The Simpsons). Ia pun menambahkan bahwa kerjasama ini merupakan prestasi besar dalam sejarah televisi.
Baca juga: LEGO Luncurkan Set Bertema MV BTS 'Dynamite' Seharga 1,7 Juta
LEGO The Simpsons hadir dengan lima karakter utama yaitu Homer, Marge, Bart, Lisa dan Maggie. Tak hanya mereka saja, ada pula tetangga Homer yaitu Ned Flanders. LEGO The Simpsons terdiri dari 2,523 bagian termasuk rumah yang berbentuk LEGO dan puluhan alat peraga seperti mobil keluarga, kotak surat, dan grill.Satu set LEGO The Simpsons akan dijual seharga $199.99, rencananya LEGO ini akan dirilis di toko – toko pada bulan Februari 2014 mendatang.
(dits)