DREAMERSRADIO.COM - Lomba lari santai disertai serbuk warna-warni yang terkenal itu, The Color Run akan segera diadakan di Parkir Timur Senayan, Jakarta pada Minggu (26/1) Januari mendatang.
The Color Run yang merupakan lari santaI sejauh 5 kilometer yang telah menjadi ajang lari paling fenomenal secara global itu dibawa ke Jakarta oleh sebuah Bank ternama yang menggandeng IMG Worldwide Inc dan MesaRace.
Para peserta Color Run tidak hanya sekadar berlari. Mereka akan menjadi kanvas bergerak seraya mereka berlari melalui empat zona warna yang berbeda.
Baca juga: Olimpiade Jihad A La ISIS Mirip Lomba 17 Agustusan di Indonesia
Diiringi musik, para pelari akan ditaburi bubuk berwarna dari kepala hingga kaki. Karenanya, para pelari akan terlihat bak pelangi saat memasuki garis finis.The Color Run diluncurkan dan diselenggarakan pertama kali pada Januari 2012 di Tempe, Arizona, Amerika Serikat. Awalnya, acara ini diselenggarakan berkeliling hanya di 18 kota di Amerika Serikat saja. Namun, popularitas membawa acara itu berekspansi tur hingga ke 40 kota dan terus bertambah hingga kini.
Singapura merupakan negara tujuan pertama The Color Run di Asia. Ketika diluncurkan pertama kali, Singapura berhasil menjual seluruh tiket hanya dalam beberapa hari.
Dreamers ada yang berminat untuk ikut lomba lari unik ini? ^^ (Mtv/Syf)