Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Wah, Sepatu Pesepakbola Ini Terbuat dari 'Koran'!
17 Desember 2013 18:29 | 1761 hits

DREAMERSRADIO.COM - Ada yang berbeda dengan penampilan Mario Balotelli saat tampil membela AC Milan melawan AS Roma dalam lanjutan Serie-A, Senin (16/12). Sepatunya.

Super Mario memakai sepatu khusus. Pada bagian luar sepatu tersebut ada cetakan potongan-potongan berita koran tentang dirinya. Di bagian dalam sepatu kiri, misalnya, tercetak tulisan serupa berita koran berjudul "Why Always Me?".

Baca juga: Wah, Liverpool Jual Jersey Balotelli Seharga Hampir Rp, 1 Milyar!

Tulisan itu pertama kali muncul ketika Balotelli melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Manchester United pada 2011. Saat itu, Balotelli masih memperkuat Manchester City dan ia menjadi aktor penting di balik kemenangan 6-1 The Citizens.

Teka-teki di balik arti tulisan di kaus Balotelli itu pun kemudian beredar di kalangan pencinta sepakbola. Ada yang menyebutnya sebagai ledekan untuk Setan Merah. Ada pula yang menyebutnya sebagai ungkapan kekesalan Balotelli yang selalu menjadi sasaran kebencian atas aksi kontroversialnya.

Ulah nyentrik Balotelli sudah dikenal sejak dia masih membela Inter Milan. Sepatu koran kali ini adalah kenyentrikan terbarunya. Sayangnya, sepatu unik tersebut tak membawa tuah bagi Balotelli. Dia gagal mencetak gol dan pertandingan pun berakhir imbang 2-2. (Es/Kom/Syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio