Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Tak Perpanjang Kontrak, Sohee akan Keluar dari Wonder Girls dan JYP Ent?
11 Desember 2013 17:31 | 3722 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sejak sang leader, Sunye memutuskan untuk vakum sementara dari Wonder Girls karena kehidupan rumah tangganya bersama sang suami, para fans pun mulai berspekulasi bahwa akan sulit bagi Wonder Girls untuk bisa kembali bersama sebagai sebuah grup.

Hal ini semakin diperkuat saat pihak JYP Entertainment selaku agensi Wonder Girls mengumumkan bahwa empat member lainnya, yaitu Sohee, Yubin, Yeeun, dan Hyelim akan fokus dengan kegiatan solonya masing-masing. Baru-baru ini, pihak JYP pun akhirnya mengumumkan bahwa Sohee dikonfirmasi tak akan memperbaharui kontraknya bersama JYP setelah kontraknya berakhir pada 21 Desember mendatang.

Hal ini pun memunculkan rumor bahwa Sohee kabarnya kini tengah mencari sebuah agensi yang menaungi para aktris dan aktor untuk memperdalam karir beraktingnya. Menanggapi rumor tersebut, pihak JYP Entertainment pun akhirnya merilis sebuah siaran pers yang salah satunya berisi pernyataan bahwa Sohee memang tak akan memperpanjang kontraknya.

Baca juga: Setelah Aktor Utama, Drama 'Entourage’ Kini Rilis Teaser Para Aktris Pendukungnya

“Halo, ini adalah JYP Entertainment. Kami menginformasikan bahwa artis kami, para member Wonder Girls, yaitu Sunye, Yeeun, dan Yubin telah setuju memperbaharui kontrak mereka dan saat ini kami tengah mendiskusikan detailnya dengan mereka,” tutur pihak JYP dalam siara pers resminya, dilansir Allkpop.

“Sohee mengungkapkan niatnya untuk fokus akting di lingkungan yang baru. Jadi setelah banyak berdiskusi, kami memutuskan untuk menghormati keputusannya. Untuk selanjutnya, kami akan memutuskan tentang jangka waktu dan tujuan untuk aktifitas Wonder Girls selanjutnya. Sekalilagi kami ingin berterima kasih kepada kalian yang telah selalu mendukung Wonder Girls,” tutup JYP dalam siaran persnya.

Meski tak akan memperpanjang kontraknya, namun sepertinya masih ada kemungkinan bagi Sohee untuk tetap bersama JYP namun akan menandatangani ulang kontrak sebagai aktris, atau kemungkinan lain Sohee akan benar-benar mencari agensi lain. Gimana menurut kamu, Dreamers?

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio