Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
SM Entertainment Tambah 3 Member Baru Tim SMRookies!
10 Desember 2013 09:17 | 5450 hits

DREAMERSRADIO.COM - Beberapa waktu lalu, agensi raksasa Korea Selatan, SM Entertainment mengumumkan proyek grup terbarunya bernama SMRookies yang berisi para trainee di agensi tersebut. Para trainee ini nantinya siap untuk menjadi idola baru generasi selanjutnya.

Setelah mengungkap tiga member pertama, yaitu Seulgi, Taeyong, dan Jeno, kini SM kembali menghebohkan fans dengan merilis tiga member baru. Pada Selasa (10/12), SM Entertainment kembali mengungkap 3 member tambahan yang akan masuk dalam tim SMRookies, yaitu Lami, Irene, dan Jaehyun.

Ketiga member baru tersebut juga memiliki usia yang berbeda-beda. Irene merupakan member wanita tertua dengan usia 22 tahun, Jaehyun merupakan member pria berusia 16 tahun, dan member wanita lainnya, yaitu Lami yang masih berusia 10 tahun.

Baca juga: Shohei, Eunseok, dan Seunghan SMROOKIES Dipastikan Debut Tahun Ini

Lami yang memiliki nama asli Kim Sun Kyung, ternyata pernah muncul dalam drama SBS berjudul ‘Five Fingers’ dan bermain sebagai versi anak-anak dari aktris Jin Se Yeon. Sementara Irene merupakan trainee SM yang pernah muncul dalam video musik Henry berjudul ‘1-4-3’ sebagai wanita yang disukai oleh Henry.

Namun belum ada informasi detail mengenai Jaehyun yang wajahnya sepertinya memang baru pertama kali diungkap oleh pihak SM Entertainment. Seperti yang diberitakan sebelumnya, tim SMRookies ini akan menunjukkan bakatnya masing-masing lewat berbagai konten yang akan dirilis oleh SM.

 Salah satunya adalah menyanyikan ulang lagu-lagu senior satu agensinya dan kegiatan sehari-hari lainnya. Wah, apakah akan ada trainee lainnya yang akan masuk dalam tim SMRookies?

(ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio