Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Jadi MC Bareng Kim Woo Bin dan Jung Joon Young, Jonghyun SHINee Tak Pede?
17 Oktober 2013 19:48 | 4854 hits

DREAMERSRADIO.COM - Comeback dengan lagu baru, salah satu member SHINee, Jonghyun dipilih untuk menjadi MC spesial dalam program musik mingguan ‘M! Countdown’. Namun meski telah diberi kesempatan yang cukup langka untuk membawakan acara tersebut, Jonghyun sepertinya tak terlalu senang.

Pada Kamis (17/10), Jonghyun mengumumkan bahwa dirinya akan menjadi MC spesial program yang tayang di stasiun televisi Mnet tersebut. Namun ternyata ada masalah yang membuat Jonghyun sepertinya tak pede alias percaya diri saat mengetahui bahwa ia akan berdampingan dengan dua orang yang lebih tinggi darinya, yaitu aktor Kim Woo Bin dan solois Jung Joon Young.

Baca juga: Kim Woo Bin Gelar Fan Meeting Pertama dalam 5 Tahun

“M! Countdown! Akhirnya aku mendapat kesempatan bicara singkat saat saat siaran langsung! hahahha! Tapi MC nya adalah Kim Woo Bin dan yang lainnya adalah Jung Joon Hyung. hehe. MCD membenciku.” Tulis Jonghyun lewat akun Twitternya.

Jonghyun pun semakin menunjukkan rasa tak pedenya saat mengunggah profil Kim Woo Bin dan Jung Joon Young yang disertai dengan tinggi badan keduanya. “Lihat CM nya...” dan “CM?” Tulis Jonghyun yang meminta fans untuk melihat tulisan tinggi badan dalam dua profil tersebut.

Dalam profil tersebut, Kim Woo Bim memiliki tinggi 187 CM, sementara Jung Joon Young memiliki tinggi 184 CM. Hal ini tentunya sedikit kontras dengan tinggi badan Jonghyun yang bahkan tak mencapai 180 CM. Wah, ada-ada saja yaa^^ (ctr)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio