Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Bukan Sekedar Posisi, Bale Juga Inginkan Rumah Oezil
18 September 2013 19:55 | 3166 hits

DREAMERSRADIO.COM - Gareth Bale sepertinya bukan hanya menggantikan posisi Mezut Oezil di Real Madrid. Tetapi pemain termahal  dunia ini dikabarkan juga menginginkan rumah peninggalan dari bintang lapangan Real Madrid yang ada di Spanyol.

Dilansir dari Mirror, Bale dan kekasihnya, Emma Rhys Jones, terpesona dengan rumah yang berada di wilayah La Morajela tersebut. Dimana lokasi ini disebut-sebut sebagai Baverly Hills-nya Madrid. Bahkan beberapa pemain yang tinggal di distrik itu diantaranya Cristiano Ronaldo dan David Beckham.

Jika berbicara harga, tentunya rumah mewah tersebut memiliki harga yang sangat tinggi. Tapi hal tersebut bukan masalah bagi Bale yang digaji 300 ribu poundsterling atau sekitar Rp 5 miliar per minggunya.

Baca juga: Tim Cook Akui iPhone 5C Bukan Ponsel Murah

Harga rumah tersebut dibanderol dengan harga 1 juta poundsterling atau setara dengan Rp 18,15 miliar. Sedangkan untuk urusan dekorasi, ia pun tak ingin ambil pusing. Pasalnya Emma telah gatal untuk menata ulang kediaman barunya di Madrid tersebut.

Sementara itu, Oezil mengumumkan penjualan rumahnya melalui agen property setempat. Ia pun menyediakan pembelian permanen atau sewa. Sedangkan dirinya masih mencari rumah di London setelah ia bergabung ke Arsenal.

“Pengacara Bale sedang menyelesaikan urusan administrasi,” tutur agen property tersebut.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio