Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Bocor! Penampakan BlackBerry Z30 Terkuak
17 September 2013 10:20 | 3082 hits

DREAMERSRADIO.COM - Selama ini BlackBerry masih merahasikan dengan proyek terbarunya. Namun saat ini BlackBerry telah siap meluncurkan smartphone jagoannya Z30. Tak hanya itu, kini penampakan foto dari BlackBerry Z30 pun telah bocor bersanding dengan andalan baru Sony, Xperia Z1.

Seperti umumnya foto bocoran, gambar terlihat kurang begitu jernih. Hanya terlihat bahwa bagian layar Z30 kurang lebih sama besar dengan Xperia Z1. Sementara itu, spesifikasi Z30 kabarnya cukup bandel dibandingkan generasi sebelumnya.

Baca juga: Bikin Heboh, Lagu Baru Selena Gomez Bocor di Internet

Untuk dapur pacu, BlackBerry Z30 telah menggunakan prosesor dual core 1,7 GHz, kamera 8 megapixel, layar sebesar 5 inch dengan resolusi 1280 x 720 pixel. Z30 sepertinya akan diluncurkan pada paruh kedua 2013, melengkapi jajaran handset BlackBerry 10 yang saat ini baru terdiri dari 3 model, yaitu Z10, Q10 dan Q5.

Dilansir dari Ubergizmo, dengan memperhatikan spesifikasi yang digunakan BlackBerry Z30, maka perangkat ini merupakan smartphone terbaik BlackBerry yang telah diproduksi.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio