DREAMERSRADIO.COM - Suka foto-foto tapi bosan dengan bingkai dan efek yang itu-itu saja? Nah, berarti kamu harus coba aplikasi di Smartphone yang satu ini! Adalah Picture Decorator, yaitu aplikasi yang bisa mempercantik foto yang telah kita abadikan lewat kamera smartphone dengan berbagai hiasan-hiasan cantik.
Selain bisa menggunakan efek dan frame, lewat aplikasi ini kita juga bisa menghias foto dengan berbagai stamp atau stiker cantik yang dapat mempermanis hasil foto. Stiker dapat dipilih sendiri, mulai dari stiker flowers, bubble, hingga ribbon atau pita-pita lucu.
Dalam Picture Decorator, terdapat lebih dari 30 stamps, frames, dan juga efek foto. Selain stiker, kita juga bisa menambah tulisan dengan meng-klik tulisan ‘teks’ dengan memilih jenis dan warna tulisan sesuka hati. Gambar janggut atau kumis bisa dipakai untuk ide iseng menggoda teman. Seru!
Yang lebih seru lagi, foto-foto kreasi bisa di-share lewat akun jejaring sosial kita, seperti Twitter, Facebook, Instagram, dan lainnya. Eits, hati-hati ketagihan memakai aplikasi ini karena jumlah efek serta stikernya yang super banyak!^^ (ctr)