DREAMERSRADIO.COM - Meski HTC mampu bersaing di pasar smartphone dunia, namun HTC tengah mengalami penurunan. Namun ada 3 vendor asal China yang dikabarkan tengah melirik HTC. Mereka pun berniat untuk mengakusisi mantan penguasa Android tersebut.
Tiga vendor besar asal China tersebut diantaranya ZTE, Huawei, dan Lenovo. Ketiga vendor itu pun diberitakan tengah menanti HTC dengan nilai yang tepat. Sebelumnya dikabarkan kalau nilai HTC terus mengalami penurunan di pasar dunia.
HTC yang sebelumnya menjadi pemimpin di pasar smartphone kini hanya memiliki sekitar 3 persen dari total populasi smartphone. Ini tentunya tertinggal jauh dari Samsung yang kini merajai Android dan Apple yang sebelumnya pernah saling salip.
Baca juga: Akuisisi Senilai 14 Triliun Rupiah, Ini Bisnis HTC yang Dibeli Google
Dilansir dari Bloomberg, jika benar pembelian tersebut baru akan dilakukan beberapa bulan ke depan. Karena ketiga produsen tersebut memprediksi bahwa nilai HTC masih akan terus menurun seiring dengan pangsa pasar mereka.Sesaat setelah rumor tersebut mencuat saham HTC langsung terpeleset 1,3%. Padahal sewaktu BlackBerry dan Nokia digosipkan serupa saham mereka malah merangkak naik.
Jika dilihat dari sisi kualitas produk, HTC memang terbukti menjadi salah vendor berkualitas. Hanya saja para pengamat pasar menilai bahwa sistem distribusi produsen asal Taiwan itu masih kurang baik, sehingga kurang bisa bersaing.