Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Inilah Cara Alami untuk Atasi Masalah PMS
22 Agustus 2013 12:30 | 4784 hits

DREAMERSRADIO.COM - Pre menstrual syndrome atau lebih dikenal dengan PMS kerap dirasakan oleh para wanita. Seminggu atau bahkan 2 minggu sebelum tamu bulanan datang gejala-gejal pms ini mulai dirasakan. Efek PMS yang dirasakan oleh setiap wanita berbeda-beda, mulai dari timbulnya jerawat, rasa nyeri pada payudara, mudah lelah, sakit kepala, perut kembung hingga mood yang mudah berubah.

Dilansir dari magforwomen.com, inilah 5 cara alami untuk atasi gejala PMS :

Banyak minum air

Selama masa PMS tubuh cenderung mudah untuk kekurangan cairan. Banyak minum air adalah cara terbaik untuk membantu mengatasi gejala PMS seperti mudah lelah, sakit kepala hingga kembung. Banyak orang menganggap minum banyak air putih bisa menyebabkan kembung. Tapi sebaliknya kekurangan cairan tubuh saat masa PMS justru bisa memicu perut kembung. Dan banyak minum air juga membuat tubuh lebih segar.

Konsumsi sayuran

Saat PMS dianjurkan untuk banyak mengkonsumsi sayuran mengandung kalsium tinggi. Makanlah jenis sayuran seperti bayam, brokoli atau kacang untuk membantu meningkatkan asupan kalsium. Kalsium dari sayuran tersebut dapat mengurangi nyeri, kram, kembung dan kelelahan.

Baca juga: Waspada! Kebiasaan Makan Ini Bisa Memperpendek Umur

Tidur

Tidur adalah cara terbaik untuk menghindari gejala PMS. Bila suasana hati mudah berubah, letih dan cepat marah sebaiknya atasi dengan tidur. Selama masa PMS setidaknya usahakan untuk tidur 8 hingga 10 jam sehari untuk menjaga kebugaran tubuh.

Berolahraga

Saat PMS lawan rasa malas berolahraga. Lakukan olaraga ringan dirumah. Posisi yoga simpel atau latihan aerobik ringan untuk untuk membuat relaks otot-otot tubuh yang tegang saat PMS dan menghindari kram perut saat menstruasi serta nyeri tubuh yang berlebihan.

Jus Buah

Jus buah juga bermanfaat untuk mengatasi masalah PMS bagi para  wanita. Minum 2 hingga 3 gelas jus buah saat PMS membantu tubuh terhindardari dehidari dan retensi cairan dan juga membuat tubuh lebih segar dan tidak mudah lelah.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio