DREAMERSRADIO.COM - Katy Perry baru saja merilis single terbarunya yang berjudul 'Roar'. Single tersebut sudah ia promosikan sejak beberapa pekan lalu dengan merilis beragam teaser mulai dari cuplikan video, hingga artwork terbaru.
Yang cukup menghebohkan, adalah cara Katy Perry saat mempromosikan lagu tersebut dan albumnya yang berjudul 'Prism' dengan menggunakan sebuah truk trailer raksasa berwarna emas.
Nah, kemarin, truk yang bertuliskan 'Katy Perry 22.10.2013 Prism' tersebut dilaporkan tertabrak oleh sebuah mobil yang dikemudikan oleh seorang yang mabuk. Kejadian tersebut terjadi saat truk melintas di Pennysilvania pada Jum'at malam (9/8).
Baca juga: Pernah Pacaran, Ini Pendapat John Mayer Soal Lagu Kolaborasinya dengan Katy Perry
Dilansir dari TMZ, mobil semi truk tersebut menabrak truk berwarna emas milik Katy Perry sehingga menyebabkan kerusakan yang cukup parah. Setelahnya, pengemudi mobil tersebut pun ditangkap karena mengemudi dibawah pengaruh alkohol.Beruntung, tidak ada korban jiwa dari insiden membahayakan tersebut. Mendengar kabar tersebut, salah satu sylist Katy Perry, Johnny Wujek pun berkicau di akun Twitter-nya, "Can't slow us down."
Duh, ada-ada saja ya, Dreamers.Hihi.. ^^ (syf)