Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Lee Hyori Tak Akan Gelar Resepsi di Pernikahannya dengan Lee Sang Soon?
01 Agustus 2013 11:42 | 1996 hits

DREAMERSRADIO.COM - Semakin mendekati hari dimana Lee Hyori dan Lee Sang Soon untuk mengikat janji pernikahan mereka pada September mendatang, tampaknya Lee Hyori masih harus menghadapi rumor seputar pernikahannya. Belakangan, tersebar rumor jika keduanya akan menunda pernikahan mereka.

Tak mau rumor tersebut makin meluas, Lee Hyori pun memberikan penjelasan langsung kepada para fansnya mengenai pernikahannya yang akan datang. Diva 34 tahun ini pun menegaskan bahka ia akan tetap menikah dengan Lee Sang Soon, hanya saja tak ada resepsi pernikahan.

Melalui akun Twitternya, Lee Hyori menerangkan jika ia tak menyangka jika banyak orang yang menunggu kabar pernikahannya. Lee Hyori menjelaskan jika dirinya dan sang tunangan sejak dari awal tak pernah berencana untuk menyelenggarakan resepsi pernikahan yang mewah.

Baca juga: 'Lee Hyori's Red Carpet' Berakhir Bulan Ini, KBS Sudah Siapkan MC 'The Seasons' Selanjutnya

Tak seperti pasangan selebriti lainnya yang menggelar resepsi pernikahan secara mewah, Lee Hyori dan Lee Sang Soon menginginkan kesederhanaan di hari bahagia mereka hanya dengan makan dan kumpul bersama keluarga besar keduanya.

“Sejak lama aku selalu ingin mengadakan pesta pernikahan yang sederhana dan Sang Soon oppa dan keluarga kami menyetujuinya, jadi kami memutuskan untuk menikah tanpa sebuah resepsi,” ujar Lee Hyori. Pelantun ‘Miss Korea’ ini berasalan jika ia ingin melewatkan hari terpenting dihidupnya itu hanya bersama Lee Sang Soon dan keluarga mereka.

Sementara itu, Lee Hyori juga meminta maaf kepada teman-teman dan kenalannya yang ingin memberikan ucapan ke resepsinya namun tak mungkin dengan tak adanya resepsi pernikahan tersebut. Namun ia berterima kasih dan berjanji untuk hidup dengan baik dan bahagia. (ncl)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio