Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Film
>
Article
Johnny Depp Tantang Disney Pecat Dirinya
31 Juli 2013 11:31 | 2179 hits

DREAMERSRADIO.COM - Dalam penggarapan film Pirates of Caribbean, sepertinya tokoh utama memiliki selisih paham dengan pihak studio. Pasalnya pihak Disney menganggap penampilan Johnny Depp mengalami penurunan. Menjawab hal tersebut, maka Johnny Depp pun menantang Disney untuk memecatnya.

Dilansir dari Digitalspy, tokoh Jack Sparrow dalam film bajak laut tersebut tak bisa lepas dari sosok Johnny Depp.  Pasalnya empat film yang  ia bintangi selalu mencapai sukses. Tetapi baru-baru ini tersiar kabar kalau Disney akan memecat Johnny Depp dari film tersebut.

Menanggapi pernyataan yang dilontarkan oleh pihak studio, maka Depp pun mengaku menantang Disney untuk memberhentikan dirinya untuk tak memerankan Jack Sparrow. Pasalnya ia merasa bahwa perjuangannya untuk memerankan karakter tersebut bukanlah hal yang mudah.

Baca juga: Johnny Depp Sumbangkan Uang Ganti Rugi dari Amber Heard ke Badan Amal

Aktor yang baru saja merilis film terbarunya The Lone Ranger tersebut mengingatkan kepada studio film besar tersebut, bahwa mereka masih memiliki tanggungan pembayaran kepadanya yang hingga saat ini belum lunas.

“Aku juga bisa dipecat seperti yang lainnya. Mereka pernah ingin memecatku. Lantas aku berkata kepada salah satu eksekutifnya, 'Kau boleh memecatku, tapi kamu harus membayar atas waktu yang kuberikan,” terangnya.

Tak bisa dipungkiri bahwa pendalaman karakter Jack Sparrow yang telah dilakukannya sejak 2004 telah menyita banyak sekali waktu. Kini ia tengah bersiap tampil dalam film kelimanya untuk perilisan 10 Juli 2015.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
21 November 2024 15:30
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio