Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Wah, Kuil di Cina ini Menempel di Tebing!
26 Juli 2013 16:24 | 3331 hits

DREAMERSRADIO.COM - Kuil merupakan tempat beribadah untuk mereka yang menganut agama Buddha. Saat beribadah, tentu kita ingin melakukannya di tempat yang nyaman. Namun, kuil di Cina ini justru dibangun di tempat yang bisa dibilang berbahaya.

The Hanging Temple atau yang dikenal juga dengan nama Hanging Monastery atau Xuankong Temple ini merupakan sebuah kompleks kuil Buddha yang terletak di Gunung Hengshan, Datong, Cina.

Kuil yang dibangun lebih dari 1.500 tahun yang lalu ini menempel pada tebing yang tingginya mencapai 75 meter di atas tanah. Struktur bangunan kuil ini dipahat ke tebing. Tubuh bangunan kuil pun tergantung di tengah tebing.

Kuil ini merupakan salah satu atraksi wisata utama di daerah Datong. Kuil ini unik karena ia merupakan satu-satunya candi yang mengombinasikan tiga agama tradisional di Cina, yaitu Buddhism, Taoism, dan Confucianism.

Kuil unik ini telah direnovasi selama beberapa kali sehingga struktur bangunan dan catnya terjaga rapi. Pada Desember 2010, majalah Time memasukan The Hanging Temple sebagai salah satu dari sepuluh bangunan paling berbahaya di dunia.

(nes)

Baca juga: Wah, Vaksin Kini Jadi Masuk Paket Travel untuk Dongkrak Geliat Wisata?

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio