Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Jadi Juara Galaxy Superstar 2, VOA Siap Training ke Korea
15 Juli 2013 16:50 | 12382 hits

DREAMERSRADIO.COM - Sukses menelurkan dua grup idola berbakat seperti S4 dan S.O.S, ajang pencarian bakat Galaxy Superstar akhirnya kembali menemukan satu lagi jawara yang memenangkan musim ke-2 program tersebut. Yap, setelah melalui proses cukup panjang, sang duo vokal VOA lah yang berhasil meraih predikat juara 1.

Kekuatan vokal dua member VOA, Icha dan Indah berhasil mengalahkan dua grand finalis lainnya, yaitu Bad Boys dan juga Mini Me. Dilansir Vivanews, banyak yang tak menyangka VOA akan menjadi juara, karena dari hasil keseluruhan, Mini Me sempat diprediksikan menjadi juara pertama.

Dalam malam final yang digelar pada 12 Juli lalu, VOA sukses memukau juri dan juga penonton lewat lagu NOAH berjudul ‘Hidup Untukmu Mati Tanpamu’ secara acapella. Keduanya juga sempat berkolaborasi bareng salah satu boyband Indonesia, SM*SH dan juga Coboy Junior.

 Menjuarai program tersebut, tentu saja duo asal Semarang ini banyak kebanjiran hadiah, di antaranya adalah mendapatkan uang tunai sebesar Rp 50 juta, dikontrak 1 tahun oleh YS Media, yaitu agensi yang juga menaungi S4 dan S.O.S. Dan yang terpenting, VOA juga akan terbang ke Korea untuk menjalani training sebelum akhirnya dibuatkan debut album. Wah, selamat untuk VOA!^^ (ctr) 

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio