DREAMERSRADIO.COM - Sejauh ini Instagram tersedia hanya untuk platform yang berbasis iOS dan Android. Meski demikian, Instagram mengaku akan memberikan sinyal hijau sebelum aplikasi berbagi foto dan video tersebut singgah di BlackBerry dan Windows Phone.
Hal tersebut diungkap oleh CEO Instagram, Kevin Systrom dalam wawancaranya dengan Fast Company. Systrom mengatakan kalau aplikasi perusahaannya belum akan datang untuk kedua platform tersebut dalam waktu dekat.
Baca juga: Jung Ho Yeon Resmi Jadi Aktris Korea dengan Followers Instagram Paling Banyak
Kendati demikian, Systrom juga mengatakan niatnya menghadirkan Instagram di Windows Phone dan BlackBerry. Dua platform itu disebutnya bakal mendapat jatah sebelum Instagram dirilis untuk kacamata pintar Google Glass.“Saya hanya mengatakan bahwa, berkaitan dengan soal prioritas, cara kami mengevaluasi arah ekspansi adalah dengan melihat dimana pengguna dan potensi tumbuh berada. Kami butuh waktu lama sebelum bisa hadir di Android,” terang Systrom.
Instagram memiliki 100 juta pengguna di platform iOS dan Android. Sekitar setengah angka tersebut, berasal dari pengguna Android. Bulan ini, Instagram juga melepas layanan video-sharing dengan durasi 15 detik untuk bersaing dengan Vine yang dimiliki Twitter. Layanan video Instagram mencatat 5 juta unggahan video hanya dalam waktu 24 jam sejak diluncurkan.