DREAMERSRADIO.COM - EXO, salah satu grup idola K-Pop yang memiliki jumlah member terbanyak, yaitu 12 orang yang terdiri dari EXO-K dan EXO-M. Memiliki jumlah member yang lumayan banyak, mereka pun berbagi suka dan dukanya sebagai grup selama masa-masa latihan dan promosi.
Dalam wawancara mereka bersama Ilgan Sports, EXO yang baru saja melakukan comeback mereka pada 3 Juni lalu lewat album pertama mereka ‘XOXO (Kiss&Hug)’ pun mengungkapkan kesan-kesan mereka sebagai grup idola beranggotakan 12 orang.
Baca juga: Byeon Woo Seok Borong 6 Piala, Inilah Pemenang Asia Artist Awards 2024
Suho, leader EXO-K mengungkapkan keuntungan yang mereka dapatkan saat melakukan promosi berduabelas. “Karena kami salah satu (boyband) dengan jumlah terbesar, kami merasa menonjol. Jika kami menambahnya dengan staf maka kami akan jadi bertigabelas,”.Suho juga mengatakan jika saking banyaknya jumlah mereka, mereka pun harus dibagi dalam dua mobil untuk bepergian kemana-mana. “Aku mengatakan karena jumlah kami banyak, kami terlihat seperti ‘sesuatu’. Aku semakin merasa yakin dan percaya diri. Kami juga dapat melakukan yang lebih dalam hal koreografi” tutur Sho dilansir Soompi.
Sementara itu, sang lead vokal, Baekhyun mengatakan jika dengan banyak jumlah mereka, semakin banyak juga kejadian menyenangkan. Bahkan saking dekatnya member EXO-K dan EXO-M, para asisten rumah tangga dari masing-masing grup juga sama akrabnya karena sering kerja bareng selama EXO melakukan promosi. (ncl)