Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Ini Yang Buat Psy Gugup Ditunjuk Jadi Host MMVA 2013
07 Juni 2013 11:18 | 1292 hits

DREAMERSRADIO.COM - Gugup ternyata tak hanya dialami oleh orang yang baru pertama kali melakukan sesuatu saja. Beberapa penyanyi dan artis internasional ternyata juga masih mengalaminya ketika berada di atas panggung. Salah satunya adalah si Gangnam Style, Psy!

Dalam wawancara bersama Ryan Seacrest beberapa waktu lalu, Psy mengaku gugup ketika ia ditunjuk akan menjadi salah satu Host dalam acara Much Music Video Awards. Psy pun menjelaskan kenapa ia bisa merasa seperti itu.

Baca juga: Jimin BTS Bergabung dengan PSY Sebagai Solois K-Pop yang Memiliki Prestasi Ini Billboard Hot 100

"Setiap kali aku berbincang menggunakan bahasa Inggris, aku selalu menerjemahkannya dulu ke bahasa Korea di dalam kepala. Lalu kemudian menjawabnya dalam bahasa Korea, dan aku terjemahkan lagi ke bahasa Inggris, begitu seterusnya. Makanya aku gugup karena harus bekerja keras dulu untuk berbicara," katanya sambil tertawa.

Meskipun gugup, Psy meyakinkan penonton bahwa ia akan baik-baik saja selama acara berlangsung nanti. 

Rencananya, Much Music Video Awards akan dilangsungkan di Kanada pada 16 Juni 2013 mendatang. Waah.. sukses ya Psy oppa! Fighting! (syf)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio