Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
Yuk Belajar Masak! Inilah Tips Memasak Untuk Pemula
15 Maret 2014 17:40 | 43819 hits

Bagi kamu yang suka makan, enaknya jika makanan tersebut dibuat oleh tangan sendiri ya. Apalagi setelah melihat banyak tayangan acara memasak di televisi yang sangat menarik. Belum lagi jika si dia minta dibawakan atau dibuatkan bekal makanan untuk ke sekolah atau ke kampus.

Nah ada baiknya bagi kamu yang masih pemula untuk belajar memasak. Ini dia tips-tips memasak untuk kamu yang baru saja belajar untuk mulai ‘bekerja’ di dapur dilansir Vemale.com:

Memasak dengan penjepit
Menggoreng memang hal yang paling sulit dihadapi bagi sebagian pemula. Untuk mempermudahnya, kamu bisa gunakan penjepit makanan. Penjepit makanan akan membuat tangan lebih leluasa saat membolak-balikkan makanan yang sedang digoreng tanpa harus takut gosong.

Baca juga: Daebak, Deretan Idola K-Pop Ini Ternyata Jago Masak Lho! (Part 2)

Nyalakan api kecil
Api merupakan salah satu faktor seseorang takut memasak. Untuk menyisatinya, kamu bisa nyalakan api kecil setiap kali memulai memasak. Selanjutnya, kamu bisa mengontrol lagi besar atau kecilnya api saat semua bahan-bahan yang akan dimasak telah masuk semua ke wajan atau panci. Tujuan agar makanan tak gosong atau terlalu matang saat dimasak.

Jika masakan keasinan
Jika masakan yang dimasak dirasa terlalu asin, makan kamu bisa tambahkan sedikit air dan masak kembali beberapa detik dan buang airnya.

Agar tak terpercik minyak
Menggoreng biasanya menimbulkan luka melepuh saat percikan minyak menyentuh kulitmu. Agar terhindar dari percikan minyak, kamu bisa menutup wajan yang digunakan untuk menggoreng. Atau bisa juga gunakan panci untuk menggoreng agar percikan minyak tak kemana-mana.

Semoga berguna dan takut mencoba ya, Dreamers ^^

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio