Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Lifestyle
>
Article
KTM Segera Produksi Skutik Listrik
24 April 2013 16:15 | 1878 hits

Teknologi industri otomotif terus melirik energi listrik. Kali ini produsen sepeda motor KTM baru saja mengumumkan bahwa model skuter listriknya, E-Speed akan masuk jalur produksi. Skutik ini rencananya akan mengincar pasar Eropa terlebih dahulu pada tahun 2015 mendatang.

Dilansir dari Motorcyle, skuter listrik, E-Speed ini akan terlebih dahulu diperkenalkan pada ajang automotif  Tokyo Motor Show 2013. E-Speed ini merupakan model motor listrik kedua yang ditawarkan KTM setelah Freeride E.

E-Speed akan menggunakan baterai yang sama dengan model motor listrik Freeride E, namun skuter listrik ini lebih diproyeksikan untuk digunakan diperkotaan dari pada untuk off road seperti Freeride E.

E-Speed ini akan dipersenjatai dengan sebuah motor listrik yang dapat menghasilkan daya sebesar 14,8 tenaga kuda dengan torsi maksimal sebesar 26,6 lb-ft. Tenaga ini jauh lebih kecil dibandingkan Freeride-E yang dapat memuntahkan daya hingga 29,5 tenaga kuda.

“Kami percaya pada perkembangan kendaraan listrik roda dua dimasa depan yang akan terus meningkat, Kami memang mengembangkan kendaraan crossover tapi kami juga yakin akan ada perkembangan kendaraan listrik perkotaan di daerah urban,” tutur Harald Plockinger, Executive Board Member for Production and Business Development KTM.

Keputusan pihak KTM untuk membawa skuter listrik E-Speed ini, juga karena respon yang sangat positif saat perkenalan E-Speed di Tokyo, dan keyakinan yang tinggi bahwa motor listrik bebas polusi ini akan meraih keberhasilan dimasa depan.

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio