Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
IU Pimpin Era Streaming K-Pop 2011-2025 dengan Total 3 Miliar Putaran
05 Mei 2025 10:30 | 263 hits

DREAMERS.ID - IU menjadi artis paling banyak di-streaming di pasar K-Pop selama lebih dari satu dekade terakhir.

Berdasarkan analisis data streaming dari Circle Chart untuk periode 2011 hingga 2025, lagu-lagu IU telah diputar lebih dari 3 miliar kali, menempatkannya di posisi teratas.

Menurut analisis jurnalis data musik Kim Jin Woo terhadap 263 lagu yang mencapai lebih dari 100 juta streaming, IU tidak hanya unggul dalam total putaran, tetapi juga memiliki jumlah lagu terbanyak yang mencapai angka ratusan juta streaming, yakni 20 lagu.

Di antara lagu-lagunya, 'Through the Night' menjadi yang paling populer dengan 413 juta putaran, diikuti oleh 'Blueming' dengan 314 juta putaran.

Posisi kedua ditempati BTS dengan total lebih dari 2 miliar streaming. Lagu 'Spring Day' mencatat 464 juta putaran, sementara 'Dynamite' mencapai 341 juta putaran. Di belakang mereka, BOL4, Paul Kim, BLACKPINK, dan NewJeans masing-masing mencatat lebih dari 1 miliar streaming.

Lagu dengan streaming tertinggi di antara 263 lagu tersebut adalah 'Every Day, Every Moment' milik Paul Kim, soundtrack drama 'Should We Kiss First?', yang mencapai 557 juta putaran. Posisi kedua BTS 'Spring Day', No. 3 IU 'Through the Night', dan No. 4 'How Can I Love the Heartbreak, You're the One I Love' milik AKMU dengan 402 juta putaran.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio