Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Artis
>
Article
Kwon Yuri Ungkap Pengalaman Berakting Merokok Saat Hamil di Film Terbaru
10 Maret 2025 13:00 | 184 hits

DREAMERS.ID - Kwon Yuri baru-baru ini berbagi pengalamannya terkait adegan kontroversial dalam film terbarunya. Dalam wawancara yang digelar pada 10 Maret, ia menceritakan berbagai hal menarik seputar film 'Intrusion', karya yang disutradarai oleh Kim Yeo Jeong dan Lee Jung Chan, di mana ia menjadi pemeran utama.

Film ini merupakan sebuah thriller psikologis yang menggambarkan kehancuran emosional. Cerita ini berfokus pada Yeongeun (diperankan oleh Gwak Sun Young), seorang ibu yang kehidupannya terganggu oleh perilaku aneh putrinya, Sohyun.

Dua puluh tahun kemudian, Min (diperankan oleh Kwon Yuri), yang kehilangan ingatan masa lalunya, bertemu dengan Haeyoung (diperankan oleh Lee Seol), memicu serangkaian konflik dan retakan emosional yang mencekam.

Dalam film ini, Kwon Yuri memerankan karakter Min, seorang wanita yang mengetahui dirinya hamil namun tetap melakukan adegan merokok—sebuah pilihan akting yang terbilang berani dan tidak biasa.

Baca juga: Kwon Yuri Ungkap Naikkan Berat Badan Hingga 7 Kg untuk Perannya di Film 'Intrusion'

Dalam wawancara tersebut, Yuri mengungkapkan, “Aku selalu ingin mencoba adegan merokok. Malah, aku berharap bisa melakukannya dengan bebas. Sebelum syuting, aku sampai berlatih (merokok). Banyak orang memberikan saran untuk adegan ini. Karena aku bukan perokok, aku menggunakan rokok herbal untuk berakting.”

Ia menambahkan, “Saat membaca naskah, aku bisa memahami karakter ini. Min adalah sosok yang hidup dengan keras dan penuh gejolak, jadi adegan merokok terasa masuk akal dan menarik bagiku."

"Aku tidak terlalu kaget dengan adegannya. Ketika tim perusahaan dan orang-orang di sekitar bertanya, ‘Apa kamu yakin tidak masalah?’ aku justru merasa biasa saja. Bagiku, jika sebuah peran membutuhkan sesuatu yang lebih ekstrem dan itu mendukung cerita, aku siap melakukannya.”

Lebih lanjut, Yuri berbagi visinya sebagai seorang aktris. “Tujuan utamaku adalah menjadi aktris yang memiliki ciri khas sendiri dan menjadi yang terbaik dalam hal itu. Perjalanan ini adalah proses transformasi menuju tujuan tersebut. Aku sedang mencoba berbagai hal untuk mencapai visi dan arah yang aku inginkan,” ungkapnya.

Film 'Intrusion' dijadwalkan tayang perdana pada 26 Maret 2025. 

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio