DREAMERS.ID - G-Dragon mengungkapkan bahwa dia mengikuti perkembangan industri K-Pop selama masa hiatusnya, yang mana sebagai salah satu pemicu untuk bergabung dalam variety show terbaru MBC Good Day.
"Aku memantau banyak penampilan oleh senior dan junior ku selama hiatus," ungkapnya dalam konferensi pers Good Day pada Jumat (14/2).
"Aku ingat dengan jelas menonton video senior ku berkumpul di panggung yang sama untuk menunjukkan persatuan, yang menginspirasi impian ku menjadi seorang penyanyi," katanya.
G-Dragon menyadari bahwa industri K-pop telah berkembang menjadi fenomena global dengan sistem konten yang berbeda dibandingkan dengan masa lalu.
Baca juga: Karina aespa Dikabarkan Tampil di MV Baru G-Dragon, Ini Kata Agensi
Dia berbagi, "Karena aku sedang mempersiapkan comeback ku, aku ingin menjangkau [publik] terlebih dahulu dan berinteraksi secara alami," katanya."Aku menganggap diri ku bagian dari generasi menengah, dan dengan ulang tahun ke-20 BIGBANG, aku ingin mengatur panggung dengan benar sebelum kembali."
G-Dragon juga berharap apa yang dilakukannya dapat merekatkan hubungan dengan para idola generasi baru, menyatakan, "Ketika aku masih muda, aku mendengarkan lagu-lagu oleh artis senior Korea."
"Aku berharap bahwa dengan menyanyikan akar musik Korea sejati secara alami, kami dapat menciptakan hubungan yang bermakna dengan generasi saat ini dan penggemar internasional," tuturnya.
(mth)