DREAMERS.ID - Film 'Yadang: The Snitch' yang dibintangi Kang Ha Neul dan Yoo Hae Jin telah mengkonfirmasi tanggal perilisannya. Pada 5 Februari, Plus M Entertainment mengumumkan bahwa film tersebut akan dirilis pada 23 April.
'Yadang: The Snitch' menggambarkan kisah seorang makelar bernama Yadang yang merancang jaringan narkoba, seorang jaksa yang ingin naik ke posisi yang lebih tinggi, dan seorang detektif yang mempertaruhkan segalanya untuk menindak kejahatan narkoba.
Kang Ha Neul berperan sebagai makelar bernama Lee Kang Soo atau yang dikenal dengan julukan Yaang yang menjual informasi tentang penjahat narkoba kepada lembaga investigasi.
Yoo Hae Jin berperan sebagai jaksa Goo Kwan Hee yang memulai dari bawah dan mencoba untuk naik ke atas, dan Park Hae Joon berperan sebagai kepala tim investigasi narkoba, Oh Sang Jae.
Film ini disutradarai oleh Hwang Byung Gook, yang juga seorang aktor. Sutradara Hwang, yang telah berakting dalam 'Spring in Seoul,' 'My Neighbor,' 'Asura,' 'The Battleship Island,' dan 'Inside Men,' menyutradarai 'My Wedding Expedition' pada tahun 2005.
(fzh)