Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Masalah Visa Sebabkan Konser tripleS di Jakarta Dibatalkan
02 Januari 2025 14:22 | 216 hits

DREAMERS.ID - Konser pertama girl grup tripleS, 2025 World Tour [tripleS Come True] in Jakarta telah dibatalkan, menurut pengumuman resmi promotor lokal Synergy Entertainment pada 1 Januari lalu.

Konser yang akan memboyong SeoYeon, NaKyoung, DaHyun, Nien, JooBin, HaYeon, Sullin, dan SeoAh ini semula dijadwalkan akan digelar pada tanggal 18 Januari 2025 di The Kasablanka Hall.

Promotor Synergy Entertainment menjelaskan, "Meskipun kami sangat bersemangat untuk memberikan pengalaman konser yang tak terlupakan kepada para penggemar kami, komplikasi visa yang tidak terduga dan keadaan setempat membuat acara ini tidak mungkin dilanjutkan."

"Kami sangat menyesal atas ketidaknyamanan yang ditimbulkan oleh pembatalan ini dan mohon pengertian Anda. Untuk pengembalian uang tiket, silakan hubungi vendor tiket asli Anda: www.myticket.asia www.trip.com."

Tiket konser 2025 World Tour [tripleS Come True] in Jakarta dijual mulai dari Rp 1 juta hingga Rp 2,5 juta dengan benefit menarik mulai dari Group Photo, Soundcheck, Hi-Bye, termasuk Physical Objekt, dan Digital Objekt.

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio