Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
BOYNEXTDOOR Pecahkan Rekor Penjualan Minggu Pertama dalam Sehari dengan '19.99'
11 September 2024 08:00 | 186 hits

DREAMERS.ID - Boy group rookie BOYNEXTDOOR melampaui penjualan minggu pertama dari album mereka sebelumnya hanya dalam satu hari setelah comeback!

Menurut Hanteo Chart pada 10 September, mini album ketiga BOYNEXTDOOR '19.99' terjual sebanyak 609.666 kopi di hari perilisannya pada tanggal 9 dan menempati posisi pertama di chart album harian (per 9 September).

Ini bukan hanya peningkatan sekitar 56% dibandingkan dengan penjualan hari pertama mini album kedua mereka 'How?', tetapi juga melampaui penjualan minggu pertama sebanyak 531.911 kopi.

Baca juga: Dijual Awal Bulan Depan, Tiket Konser BOYNEXTDOOR di Jakarta Mulai dari 1,6 Juta

Sementara itu, lagu utama 'Nice Guy' memasuki chart real-time Melon Top 100 pada 9 September pukul 19:00 KST di posisi ke-52, dan naik ke posisi ke-26 pada tengah malam. 

Di Genie dan Bugs, lagu tersebut juga naik ke chart segera setelah dirilis, mencapai posisi ke-34 (naik 91 peringkat) dan posisi ke-13 (naik 8 peringkat) hingga tengah malam tanggal 10 September.

'Nice Guy' adalah lagu yang menggambarkan "kepercayaan diri yang beralasan" dari BOYNEXTDOOR yang percaya bahwa mereka dapat memikat semua orang di dunia.

Lagu ini memiliki daya tarik yang kuat dengan irama asyik yang akan membuat pendengar bergoyang dan alunan musik yang trendi. Myung Jaehyun, Taesan, dan Woonhak berpartisipasi dalam penulisan lirik dan pembuatan lagu.

(fzh)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio