Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
Portal Berita - Radio Streaming - Komunitas Anak Muda
line official dreamers
facebook dreamers
twitter dreamer
instagram dreamers
youtube dreamers
google plus dreamers
Dreamland
>
Musik
>
Article
Jaehyun NCT Tampil Intens di MV Debut Solo 'Smoke'
27 Agustus 2024 10:30 | 286 hits

DREAMERS.ID - Jaehyun NCT resmi debut solo dengan merilis album pertama 'J' dengan lagu utama 'Smoke' pada tanggal 26 Agustus pukul 6 sore KST.

'Smoke' adalah lagu R&B hip-hop yang menyelaraskan vokal Jaehyun dan riff gitar yang kaya di atas ketukan yang adiktif dan melodi berirama, menawarkan pendengar kesempatan untuk merasakan beragam pesona Jaehyun.

Baca juga: Jaehyun NCT, Kim Woo Seok, dan Hyesung VANNER Mulai Wajib Militer Hari Ini

Lirik 'Smoke' yang juga ditulis oleh Jaehyun, membandingkan momen romantis di dalam mobil dengan orang yang dicintai dengan asap yang naik di atas boombox bersama dengan musik.

Video musik 'Smoke' dibuat dengan konsep yang gelap dan suasana yang berat menggambarkan kisah Jaehyun, yang kecanduan narsisme. Penampilan ekspresif Jaehyun yang luar biasa meningkatkan ketegangan dan intensitas lagu.

Sementara itu, album debut solo Jaehyun 'J' terdiri dari total delapan lagu termasuk Smoke, Roses, Flamin' Hot Lemon, Dandelion, Completely, Easy, Can't Get You, dan Smoke (English Ver.).

(mth)

Komentar
RECENT ARTICLE
Advertise with Us
sales & marketing : sales@dreamers.id
enquiries : info@dreamers.id
Get Our Application for Free
MOST POPULAR
BACK TO DREAMLAND | TOP | View Desktop Version
CONTACT US
Dreamers.id
dreamersradio